TANGERANG - UPT Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) berhasil mencegah keberangkatan pekerja migran Indonesia (PMI) nonprosedural yang akan diberangkatkan ke Erbil Irak. Pencegahan dilaksanakan Sabtu malam Minggu (30/10/2021).
Kepala UPT BP2MI Serang, Joko Purwanto mengatakan, pihaknya mendapat informasi dari Forum Perlindungan Migran Indonesia (FPMI) akan adanya sejumlah PMI nonprosedural yang akan diberangkatkan ke Irak.
Hal itu kemudian ditindaklanjuti dengan giat di lapangan, memonitor di check in counter EK 359 pukul 22.35 wib di Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Tangerang.
"Kami juga koordinasi dengan petugas counter check in dan minta data manifest dan nama tersebut diatas ada dalam data tersebut, " ungkapnya.
Selanjutnya, pihak BP2MI berkoordinasi dengan petugas imigrasi Terminal 3 Soetta untuk melakukan pencegahan.
"Jam 23.50 Wib, kami dapat info dari petugas check in counter kalau Calon pekerja migran tersebut yang diduga nonprosedural membatalkan keberangkatnya, " ungkap Joko Purwanto.
(Ananta/Sopiyan)