Warga Binong Terima Bantuan Sosial Tunai (BST) Banprov Tahap II di Lima Lokasi Penyaluran

    Warga Binong Terima Bantuan Sosial Tunai (BST) Banprov Tahap II di Lima Lokasi Penyaluran

    TANGERANG - Pada hari minggu, 17/01/2021. Bantuan Sosial Tunai (BST) Banprov Tahap 2 di wilayah kelurahan binong  sudah di cairkan. Untuk titik pembagiannya di bagi ke 5 titik dengan jumlah
    penerima : 3505 orang. Dibagi 5 (lima) titik yaitu : 1). SDN Binong 1. 2). SDN Binong 4. 3). Yayasan Pendidikan Lentera Harapan. 4). Yayasan An Nurmaniyah. 5). Yayasan Nurul Huda.

    Pemilihan lokasi didasarkan pada pertimbangan kedekatan tempat tinggal penerima bantuan dengan lokasi penyaluran. Contoh : Penyaluran untuk  Warga Cijengir dilakukan di SDN Binong 4 yang terdekat dengan rumah warga yang menerima bantuan.

    Dalam kesempatan ini Lurah Binong Juhri Saputra, S.Pd.I, M.Si, mengatakakan alhamdulillaah, penyaluran berjalan lancar, aman dan Kondusif, masyarakat semua sangat berharap dan berterima kasih kepada Pemerintah, baik Kelurahan, Kecamatan, Daerah maupun Pemerintah Pusat, yang sangat peduli terhadap masyarakat, saya berharap penyaluran (BST) BANPROV  berikutnya harus tetap dilanjutkan seiring WABAH COVID-19 yang masih tinggi tingkat penularannya, kita semua berharap dan memohon Doa Kepada Allah SWT, agar wabah ini segera diangkat dan kita semua bisa kembali lagi pada keadaan yang NORMAL..Amiin.

    Pada tahap kedua ini pengambilan langsung oleh warga di 5 Titik yang sudah di tentukan oleh pihak Kelurahan Binong di masing-masing lokasi yang dekat tempat tinggal  penerima bantuan BST dari BANPROV ini.

    Sejumlah warga yang menerima undangan BST (Bantuan Sosial Tunai) sudah di infokan dari awal dengan di bagi 5 Titik pembagian nya langsung dengan pihak Bank BJB.

    Untuk menghindari kerumunan peserta yang datang di haruskan melakukan protokol kesehatan yaitu Physical distancing (jaga jarak) dan wajib menggunakan masker untuk mengurangi resiko penyebaran COVID 19.

    Sekel Binong Eko Suyatno.SE., M.M, menambahkan,
    dalam pelaksanaan penyaluran ini, oleh Bank BJB menugaskan masing - masing 5 (lima ) teler per lokasi di 5 titik pembagian BST - BANPROV Tahap 2, Khusus di Yayasan An Nurmaniyah ditempatkan 6 (enam ) teler yang bertugas.

    Pelaksanaan kegiatan pembagian bantuan ini diawali dengan apel gabungan yang dipimpin oleh Lurah Binong Juhri Saputra, S.Pd.I, M.Si, pada pukul 08.00 WIB. Kegiatan berlangsung pukul 09.00 WIB s.d 13.00 WIB.

    Kegiatan pembagian BST-BANPROV ini berlangsung tertib dan lancar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan dan turut hadir Sekcam Curug, Rizki Rizani Fachzi, S.IP, .M.Si, serta melibatkan juga TNI/Polri, Karang Taruna, PKK, LPM, Forum RW, Citra Bhayangkara dan Pemuda Panca Marga."Ucap Sekel Binong.

    ( kydi/sopiyan )

    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Pembagian BST Tahap 10 di Kecamatan Kemiri...

    Artikel Berikutnya

    Desa Pasir Jaya Gelar Musdes Pencermatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Berikut Pentingnya Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Dalam Mendorong Investasi di Banten
    Dansat Brimob Polda Banten Ikuti Program Beyond Trust Presisi Triwulan IV
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami