Kombes Pol Roberto Pasaribu Dicurhati Puluhan Pekerja

    Kombes Pol Roberto Pasaribu Dicurhati Puluhan Pekerja

    TANGERANG - Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) Kombes Pol Roberto Pasaribu dicurhati soal kondisi jalan serta nomor aduan kecelakaan kendaraan oleh puluhan pekerja.

    Hal itu terungkap saat Kapolresta  menyerap aspirasi puluhan pekerja di area pergudangan Kargo Bandara Internasional Soetta, Tangerang, Banten, Kamis(30/5/2024) siang.

    Menurut Kapolresta, apabila terjadi kecelakaan lalu lintas atau gangguan kamtibmas masyarakat bisa telpon langsung ke 110 atau petugas dari Laka Lantas Polresta Bandara Soekarno-Hatta.

     "Atau petugas Pos Keamanan terdekat untuk dilakukan penanganan tindak lanjut dengan cepat, " ujar Roberto saat merespons curhatan pekerja terkait nomor aduan kecelakaan lalu lintas.

    Sedangkan terkait kondisi jalan baru di seputaran Perimeter Selatan, Roberto menjelaskan bahwa pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak terkait antara lain Angkasa Pura untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.

    "Kami akan berdiskusi dengan stakenholder untuk melengkapi sarana jalan agar tidak terjadi kecelakaan lalu lintas, " beber Roberto pada kegiatan bertajuk "Jumat Curhat " itu disambut antusias oleh puluhan pekerja di lokasi kegiatan.

    Lebih lanjut, orang nomor satu di jajaran Polresta Bandara Soetta itu pun mengutarakan bahwa kegiatan Jumat Curhat yang digelar pihaknya tersebut selaras dengan arahan dari Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto.

    "Arahan Bapak Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto, agar kegiatan kemasyarakatan dalam pelayanan kepolisian dan komunikasi interaksi ke masyarakat agar terus dilaksanakan, " pungkasnya.

    Terakhir, Roberto mengabarkan bahwa saat ini pihaknya telah menyediakan fasilitas kesehatan yakni Klinik Pratama Polresta Bandara Soetta yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk berobat maupun cek kesehatan.

    Hadir pada kegiatan, Wakapolresta AKBP Ronald Sipayung, Kabag Ops Kompol Alvin Pratama, para pejabat utama dan perwira serta personel Polresta Bandara Soetta.

    *Apresiasi Masyarakat*

    Sementara itu, salah satu pekerja kargo yang menghadiri kegiatan Jumat Curhat tersebut menyampaikan apresiasi kepada Polresta Bandara Soetta. Menurut dia, kegiatan itu sangat positif.

    Pria yang mengaku bernama Irwansyah itu menjelaskan, hadirnya kegiatan Jumat Curhat mampu membuat dirinya dan rekan sejawat  merasa aman, nyaman serta terlindungi lantaran aspirasinya yang diterima dengan baik.

    "Terima kasih kepada Bapak Kapolda Metro Jaya dan Polresta Bandara Soetta yang telah mendengarkan curhatan kami, " kata Irwansyah seraya berharap kegiatan itu kedepannya dapat terus ditingkatkan lebih baik lagi. (Hms/Hadi)

    kombes pol roberto pasaribu dicurhati puluhan pekerja
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Kelapa Dua Gelar Operasi Kejahatan...

    Artikel Berikutnya

    Kejari Kota Tangerang Tetapkan Dua Oknum...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Polda Metro Jaya Gelar Doa Bersama Guna  Menciptakan Pilkada Jakarta Aman dan Damai

    Ikuti Kami