Desa Sukaharja Salurkan BLT ADD Tahap Akhir Sebanyak 220 KPM

    Desa Sukaharja Salurkan BLT ADD Tahap Akhir Sebanyak 220 KPM

    TANGERANG - Pemerintah Desa Sukaharja Kecamatan Sindang jaya kabupaten Tangerang hari ini menyalurkan Bantuan Lansung Tunai (BLT) bersumber dari Dana Desa (DD) untuk tahap terakhir.

    Bertempat di Aula Kantor Desa Sukaharja, dihadiri oleh Kepala desa, Sekretaris desa, Pendamping desa, Babhinkamtibmas dan Seluruh Perangkat desa Sukaharja secara langsung menyalurkan BLT-DD terhadap akhir, ada 220 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dijalankan sesuai dengan Protokol Kesehatan, menjaga jarak dan memakai masker dan tidak lepas mencuci tangan sebelum memasuki ruangan. Senin (21/12/2020)

    Setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) masing - masing, menerima BLT Dana Desa sejumlah Rp 300.000 ( tiga ratus ribu rupiah ) dikali 3 tahapan diantaranya tahap 7, 8 dan 9. total keseluruhan Rp.900.000 ( Sembilan Ratus Ribu Rupiah ) setiap penerima manfaat.

    Dalam sambutanya Kepala Desa Sukaharja H.Mus Mulyadi
    menjelaskan, dengan tujuan membantu warga masyarakat khusunya warga sukaharja dalam menjalani hidup di masa terpuruknya perekonomian akibat Covid-19.

    Semoga dengan bantuan ini, masyarakat desa Sukaharja dapat terbantu tentunya untuk dipergunakan keperluan sehari-hari dan tidak dipergunakan hal yang tidak penting.

    Diselah selah acara dirinya mengucapkan terima kepada rekan-rekan media yang sudah mengikuti proses jalannya pembagian BLT ADD covid-19 di desa Sukaharja

    Ia juga mengajak kepada masyarakat untuk berdo’a bersama agar pandemi covid-19 yang sedang melanda cepat berakhir, alhamdulillah pembagian BLT ADD Covid-19 dapat berjalan dengan baik dan lancar tanpa ada kendala apapun.” Ungkapnya

    ( Sopiyan )

    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Peduli Lingkungan, Pemerintahan Desa Kedaung...

    Artikel Berikutnya

    Gudang Penyimpanan Ribuan Pil Eximer dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Berikut Pentingnya Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Dalam Mendorong Investasi di Banten
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede

    Ikuti Kami